Redaksijambi.com Merangin– Segala persiapan menjelang dilaksanakannya pelantikan kepengurusan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Merangin periode 2025-2028 terus dilakukan. Sambil menunggu tanggal  jadwal, pelantikan PWI kabupaten Merangin tinggal menunggu jadwal dari PWI provinsi Jambi,
Hal tersebut diungkap oleh Em Fajri Bendahara Pantia Pelantikan PWI Kabupaten Merangin sekaligus Wakil Bendahara PWI Merangin hasil rapat konferasi pembentukan pengurus PWI Merangin beberapa waktu lalu,  yang dipimpin oleh Plt Ketua PWI Merangin sekaligus Ketua terpilih dan ketua Formatur PWI Merangin Periode 2025-2028,
” Sesuai arahan  kami panitia  Pelantikan  terus berupaya sesuai dengan rencana  pelantikan, insyaallah pelatikan nanti berlokasi di Hotel Family In, inanti dihadiri langsung oleh Ketua PWI Provinsi Jambi H.Ridwan Agus dan pengurus teras PWI Provinsi Jambi,” Kata Fajri
Lebih Lanjut dikatakan Fajri , sesuai arahan dari PWI provinsi melalui Plt ketua  PWI Kabupaten Asmadi sekaligus terpilih sebagai ketua PWI Mernagin dalam rapat konferai pembentukan pengurus PWI kabupeten Mernagin untuk periode 2025-2028 , sebagai panitia pelantikan dirinya dengan anggota panitia siap menyukseskan pelantikan PWI mernagin,
“Sampai hari ini  persiapan panitia Pelatikan sudah sekitar 60 persen dan akan terus digesa menjelang hari H nantinya. Banyak rangkaian acara yang akan dilaksanakan dalam pelantikan tersebut, sehingga segala sesuatunya harus dipersiapkan dengan baik,” Jelas Em Fajri di dampingi Wakil Sekretaris PWI Merangin terpilih Fitri terpilih

Sementara itu , Fitri yang terpilih Sebagai wakil sektaris PWI Mernagin Periode 2025-2028, menjelaskan, rangkaian acara akan diawali dengan pelantikan kepengurusan PWI Kabupaten Merangin. Sesuai rencana usai pelantikan, rangkaian acara dilanjutkan dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan sejumlah pihak.
“Setelah itu, kita akan memberikan penghargaan kepada beberapa tokoh sebagai Sahabat PWI atas kontribusinya terhadap kemajuan pers di Merangin ” jelas Fitri.
Lebih lanjut dikatakan Fitri Tidak hanya itu, nantinya usai pelantikan langsung melakukan rapat program kerja yang di pandu oleh PWI provinsi Jambi
“Nantinya segala bentuk kegiatan serta program-progam dari PWI Pusat dan provinsi akan akan kita bahas usai pelantikan yang akan di pimpin oleh PWI provinsi Jambi,” jelas Fitri.
Damsir Karim sebagai Sekretaris, PWI periode sebelum nya juga terpilih kembali pada rapat konferai pembentukan PWI Merangin untuk periode mendatang Ia mengapresiasi kinerja dan semangat seluruh panitia pelantikan serta anggota PWIÂ Â kabupaten Merangin untuk menyukseskan pelantikan PWI mernagin dalam waktu dekat ini,
” Terima kasih kepada panitia pelantikan PWI kabupaten Merangin yang telah bekerja keras mempersiapkan acara pelantikan  sehingga nantinya bisa berjalan dengan lancar tanpa ada kendala.,” Kata Damsir.***
