Wujud kepedulian kepada Masyarakat ,Pemdes Karya Bakti Gelar Sosialisai Narkoba

RedaksiJambi.comb. sungai Penuh – Brtempat di gedung paud Desa, Pemerintah Desa Karya Bakti,Kecamatan Pondok Tinggi Menggelar Sosialisasi Bahaya Narkoba pada Jum’at 15 november 2024.

Kegiatan Sosialisasi tersebut di hadiri oleh Camat,Babinsa Karya Bakti,perwakilan Polres Kerinci yang di wakili oleh Kasat Binmas Polres Kerinci beserta anggota Selaku Narasumber,pendamping desa,Kepala Desa beserta Perangkat desa, Pihak BPD dan pemuda-pemudi desa Karya Bakti.

Kegiatan tersebut di buka langsung Oleh camat pondok tinggi

Dalam Sambutan nya Camat Pondok Tinggi Ir.elvian Gusti Mengajak pemuda untuk bersama-sama memerangi Narkoba

“Kami selaku camat pondok tinggi Sangat mendukung kegiatan ini, mari kita sama sama bahu membahu memerangi Narkoba di Kecamatan Pondok tinggi khususnya Karya Bakti, kalau tidak dari sekarang kapan lagi karena untuk narkoba ini memang tidak ada ampun nya”kata Camat.

Kepada Media ini Hendrika Selaku Kades Karya bakti mengatakan tujuan kegiata penyuluhan Bahaya Narkoba Tersebut bertujuan agar pemuda-pemudi bisa terhindar Dari pengaruh penyalah gunaan Narkoba

“Jadi dengan di adakan nya sosialisasi penyuluhan bahaya Narkoba ini tujuan nya ialah agar pemuda-pemudi Desa Karya bakti ini bisa terhindar dari tindakan penyalah gunaan Narkoba”Kata Hendrika

Hendrika juga berharap agar kedepan nya anak-anak muda desa karya bakti bisa Sadar tentang Bahayanya Narkoba Bagi kehidupan

“Jadi harapan kami kedepan nya adik-adik kita penerus bangsa hindarilah narkoba, jaga pergaulan dan harus sadar Dampak dari bahayanya penyalah gunaan Narkoba dan belum lagi hukum yang menanti bagi pengedar maupun pemakai”tutupnya.(Rendi)

Pilihan Redaksi

Berita Terbaru